Langsung ke konten utama

Pemasaran Online pada Industri Barang dan Jasa




     Industri barang dan jasa adalah industri yang mengalami perubahan yang cepat dan siklus hidup produk yang pendek. Industri barang dan jasa memiliki persaingan yang hebat, akibatnya teknologi yang digunakan pun juga berubah. Sekarang ini, teknologi pada industri memakai teknologi standart terbuka. Hal tersebut membuat para produsen kesulitan dalam memberikan solusi terikat (proprietary solution) kepada konsumennya. Oleh karena itu, produsen mensiasatinya dengan menggandeng perusahaan - perusahaan lain dengan membuat perjanjian mitra bisnis.


Strategi Pemasaran Online dalam Produk Barang dan Jasa
               Strategi pemasaran merupakan suatu  cara untuk mencapai tujuan dari sebuah perusahaan. Dalam kaitannya dengan barang dan jasa, kita akan membahas mengenai strategi pemasaran bagi usaha kecil yang bergerak dibidang produksi.

Memanfaatkan program afiliasi
               Jika kita ingin membuat para blogger, selebgram atau pihak-pihak berpengaruh lain untuk mengiklankan produk kita, kita bisa menggunakan program bernama "Program Afiliasi". Program afiliasi adalah program dimana kita bisa memberikan tracking URL kepada pihak-pihak yang kita inginkan. Ketika mereka mengirimkan traffic melalui tautan yang kita kirimkan, kita harus membayar mereka komisi dari penjualan produk barang dan jasa kita.

                 Banyak produsen barang dan jasa memilih metode program afiliasi karena sama sama menguntungkan bagi kedua belah pihak. Bagi kita (produsen), kita tidak perlu membayar para pengiklan tersebut bayaran langsung agar mereka mau mengiklankan produk yang kita buat. Bagi para pihak pengiklan, mereka akan mendapatkan jumlah uang yang besar jika mereka mampu merekrut banyak konsumen.

                 Kita bisa membuat program afiliasi melalui website yang kita buat sendiri. Jika kita masih belum mampu membuat program afiliasi, berikut adalah website yang dapat berfungsi sebagai pihak yang membantu membuat program afiliasi :

Shareasale.com
Cj.com
Idevaffiliate.com (custom installation)
Cake.com


Metode Dropship


                 Dropship adalah sebuah teknik pemasaran dimana penjual tidak menyimpan stok barang dan dimana nka penjual mendapatkan order penjual tersebut langsung meneruskan order dan detail pengiriman barangnya ke distributor/supplier/produsen Berikut adalah cara-cara yang dapat ditempuh bagi produsen produk barang dan jasa agar bisa sukses dalam menerapkan metode dropship

1) Metode Blindship
      Dropship Jenis Blindship adalah metode dropship dimana produsen tidak mencantumkan label produk yang dibuat.

2) Dropshipping dengan mencantumkan label
              Mencantumkan label pada produk dapat menambah kepercayaan konsumen dan pihak perantara (dropshipper). Dropshipping dengan mencantumkan label merupakan cara pemasaran yang ampuh bagi mereka yang masih memulai dalam membangun perusahaan penyedia perangkat keras.

Metode pasar promosi
           Dalam metode promosi perusahaan lain yang lebih besar akan membeli produk perangkat keras yang kita buat. Tentu saja label atau logo perangkat keras kita akan memakal logo perusahaan yang membeli produk kita. Tapi, dengan kesepakatan yang tepat kita bisa menempelkan logo kita pada produk yang kita buat. Setelah itu, kita bisa meminta perusahaan yang lebih besar untuk mengikutsertakan produk yang kita buat sebagai bonus atau pemberian cuma-cuma kepada konsumen. Bekerja sama dengan perusahaan lain dengan metode promosi adalah cara yang jitu dalam menghabiskan produk kita, karena perusahaan yang lebih besar selalu membeli produk lain dalam jumlah yang besar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tutorial cara Install Windows 10 dengan Flashdisk(Bootable)

Seperti yang anda ketahui bahwa windows 10, sistem operasi besutan Microsoft ini mengundang perhatian khusus bagi pengguna komputer. Banyak dari mereka yang melakukan upgrade dari  sistem operasi  lama mereka ke windows 10. Hal tersebut wajar-wajar saja, mengingat interface dari windows 10 ini sangatlah elegan dan keren. Tidak hanya itu, fitur dan beberapa kelebihan windows 10 yang tidak dimiliki versi sebelumnya membuat pengguna sangat nyaman menggunakan sistem operasi ini. Tampilan windows 10 ini merupakan perpaduan antara   windows 7  dan  windows 8 . Perlu anda tahu juga, cara menginstallnya pun hampir mirip dengan cara menginstall windows 8. Saran saya, baca baik-baik tutorialnya sampai habis biar nantinya tidak ada masalah ketika proses instalasi windows 10 nya. Panduan Cara Menginstall Windows 10 Sebelum menginstall sistem operasi windows 10, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan, diantaranya sebagai berikut : Siapkan DVD installer windows 10 nya terlebih dah

Contoh Poster Pemasaran Online